#
Direktorat Sekolah Menengah Atas
Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini,
Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah
Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah

Ayo Berpartisipasi dalam 16th Art Centre for Children and Young People Pameran Karya Seni Anak Remaja Tingkat Dunia

#

Art Centre for Children and Young People merupakan sebuah institusi yang didukung oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Finlandia dan Kota Hyvinkää.  Pusat seni bagi anak dan remaja tersebut berupaya mendorong pendidikan seni dan seni visual, baik secara lokal maupun global, melalui kerja sama dengan para ahli di bidang seni, budaya dan karya remaja. Hasil karya seni anak-anak dan remaja dikumpulkan di pusat seni ini melalui ekshibisi seni internasional untuk anak dan remaja yang telah diselenggarakan sejak tahun 1971 dan diadakan setiap tiga tahun sekali. Selain dipamerkan, karya seni juga diarsipkan sebagai bahan edukasi dan penelitian, baik di negara Finlandia sendiri maupun di luar negeri.

International Exhibition yang ke-16 akan diadakan di Villa Arttu Cultural Centre for Children and Young People di kota Hyvinkää, Finlandia,  pada tanggal 4 Oktober 2017 hingga 19 Januari 2018. Karya seni yang masuk akan dievaluasi oleh kelompok kerja yang terdiri dari para seniman dan pendidik. Karya seni yang akan disertakan dalam ekshibisi akan dipilih dengan pengelompokan usia di bawah 7 tahun, 7-9 tahun, 13-15 tahun dan 16-18 tahun. Diploma akan dianugerahkan bagi masing-masing kategori.

Untuk kali ini, tema yang diusung adalah "Together" atau bersama-sama. Hal-hal apa saja yang ingin kalian lakukan bersama-sama orang lain? Biasanya ketika bersama orang lain, kalian lebih berhasil melakukan banyak hal ketimbang ketika melakukan sendiri. Bagaimana kalian mengartikan kebersamaan atau menjadi bagian dari suatu komunitas, ketika kalian berada di rumah atau di sekolah pada waktu senggang? Apa arti persahabatan dan kesepian? Apa yang membedakan kebersamaan ketika kalian menggunakan Internet atau sarana digital lain?

Karya seni yang telah diserahkan tidak akan dikembalikan. Semua karya seni akan dimasukkan ke dalam arsip Art Centre for Children and Young People dan akan digunakan untuk keperluan penelitian dan edukasi serta pameran di Finlandia maupun negara lain. Karya seni juga kemungkinan akan digunakan untuk situs web dan publikasi, dan hak cipta seluruhnya dipegang oleh  Art Centre for Children and Young People.

Siapa saja yang dapat mengikuti  Art Exhibition for Children and Young People ke-16 ini? Semua anak dan remaja di seluruh dunia diundang untuk berpartisipasi dalam acara ini. Tema dapat diterjemahkan secara bebas dan diramu sedemikian rupa agar budaya, lingkungan dan ide individu peserta dapat dimunculkan.

Karya berbentuk kertas:

  • Karya seni jangan diberi pigura
  • Teknik: gambar, lukis, grafis, fotografi, komik, dll.
  • Ukuran maksimal 42 x 60 cm
  • Satu karya per peserta. Sekolah dan kelompok dapat mengirim maksimal 10 karya
  • Salinan formulir pendaftaran harus direkatkan di balik setiap karya, dan diisi lengkap. Formulir pendaftaran dapat dicetak dari www.artcentre.fi.
  • Karya harus dikirim melalui pos dan diterima paling lambat 31 May 2017 dengan alamat pengiriman:

Art Centre for Children and Young People,

Kankurinkatu 4-6-, FI-05800 Hyvinkää, Finland

Karya Digital:

Karya digital juga dapat diikutsertakan dalam pameran, termasuk fotografi, video, animasi dan karya seni lain yang dibuat secara digital. Durasi video maksimal 3 menit dan ukuran maksimal 100 MB. Instruksi dan formulir pendaftaran karya seni digital dapat dilihat di www.artcentre.fi.

Ayo tunjukkan kreativitas kalian dengan mengikuti pameran berskala internasional ini agar dunia mengenal budaya Indonesia melalui karya-karya seni anak bangsa. 

Penulis  : 
Editor  : 
Dilihat  :  338 kali