#
Direktorat Sekolah Menengah Atas
Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini,
Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah
Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah

ToT Debat Ditutup Peserta Berharap Kegiatan Seperti Ini Digelar Kembali

#

Acara Training of Trainer (ToT) Lomba Debat Bahasa Indonesia dan Lomba Debat Bahasa Inggris SMA ditutup dengan meriah, Sabtu (17/12) lalu. Simulasi debat yang dilakukan oleh peserta menjadi sajian menarik yang disimak oleh peserta, fasilitator, dan penyelenggara. Empat tim debat yang bertanding cukup sukses dalam beradu argumen yang mengambil tema homeschooling.
 
Dalam pidato penutupan, Kasubdit Peserta Didik, Suharlan S.H. MM., mengatakan bahwa pelatihan tiga hari dirasa masih kurang. "Menurut laporan, jadwal cukup padat. Hal ini merupakan langkah awal kedepan yang lebih baik. Sayang, adanya pemotongan anggaran membuat sejumlah kegiatan yang terputus. Kami tak bisa menganggarkan ToT secara khusus, kecuali masih ada sisa dana," kata Suharlan menjawab harapan banyak peserta agar pelatihan dilakukan secara berkala.
 
Menurut Suharlan acara ini bukanlah acara hura-hura. "Acara ini sangat  jelas karena bertujuan untuk meningkatkan mutu dan pendidikan," kata Suharlan.
 
Pada acara penutupan, seorang peserta bernama Melly, guru  SMAN 5 Bengkulu, juga ikut memberi  kesan dan pesannya. "Saat saya diberitahu ikut kegiatan ini luar biasa senangnya. Pasti saya akan memperoleh hal yg sangat bermanfaat untuk diri saya. Tolong kegiatan ini dianggarkan diselenggarakan lagi," tutup Melly.
Penulis  : 
Editor  : 
Dilihat  :  344 kali